Komponen-komponen utama
penyusun sistem basis data adalah :
Ø  Perangkat
keras 
Berupa komputer dan
bagian-bagian didalamnya, seperti prosesor, memori & harddisk. Komponen
inilah yang melakukan pemrosesan dan juga untuk menyimpan basis data.
Ø  Sistem operasi 
Seperangkat program yang mengelola sumber daya
perangkat-perangkat keras dan menyediakan layanan umum untuk aplikasi perangkat
lunak.
Ø  Basis data
 `                         Sebuah DBMS dapat memiliki
beberapa basisdata, setiap basisdata dapat berisi sejumlah obyek basisdata
(file,tabel,indeks dsb). Disamping berisi data,setiap basisdata juga menyimpan definisi
struktur (baik untuk basisdata maupun obyek-obyeknya secara detail).
Ø  Perangkat Lunak Sistem Pengelola Basis Data
(DBMS) 
Perangkat
lunak ini terdiri dari sistem operasi dan perangkat lunak/program pengelola
basisdata. Perangkat lunak inilah yang akan menentukan bagaimana data
diorganisasi,disimpan, diubah dan diambil kembali. Ia juga menerapkan mekanisme
pengamanan data, pemakaian data secara bersama, pemaksaan
keakuratan/konsistensi data, dsb.
Ø  Pemakai (Programmer, User mahir, user umum,
user khusus) 
§  Pengguna akhir / end user.
Dapat dibagi menjadi 2 :
§  Pengguna aplikasi :
adalah orang  yang mengoperasikan program
aplikasi yang dibuat oleh pemrogram aplikasi.
§  Pengguna interaktif : adalah orang yg dpt memberikan
perintah-perintah pada antar muka basisdata, misalnya SELECT, INSERT dsb.
§  Pemrogram aplikasi
     adalah
orang yang membuat program aplikasi yang menggunakan basisdata.
§  Administrator database / DBS (database administrator)
    adalah orang yang bertanggungjawab terhadap
pengelolaan basisdata.